February 8, 2008

EST English Pintar 2008 capai target peserta, Speech & Debate masih lowong

Panitia English Pintar 2008 untuk kategori English Story Telling (EST) mengadakan Technical Meeting untuk peserta kategori SD dan SMP. Sampai dengan hari pelaksanaan Technical Meeting, ternyata masih banyak peserta yang ingin mendaftarkan diri untuk mengikuti kegiatan bergengsi gawean mahasiswa program studi Pendidikan Bahasa Inggris FKIP UNTAN ini.


Sebelum penutupan hari pendaftaran, jumlah peserta EST untuk kategori SMP ternyata telah memenuhi kapasitas sehingga panitia terpaksa menolak beberapa peserta yang terlambat mendaftarkan diri. Event Manager EST, Sussi Nurvianti memaparkan bahwa jumlah peserta maksimal untuk masing-masing kategori, yakni kategori SD dan SMP adalah 20 peserta. “Dikarenakan sampai dengan hari pelaksanaan Technical Meeting, jumlah peserta SD masih belum memenuhi kapasitas, maka kami menambahkan kuota untuk 2 peserta di kategori SMP,” kata Sussi. Dengan penambahan tersebut pun, menurut mahasiswi prodi Bahasa Inggris semester V FKIP UNTAN ini, ternyata masih ada peserta kategori SMP yang terpaksa tidak kebagian tempat. “Yah, siapa yang cepat mendaftar, dia duluan yang dapat tempat. Tahun ini, kami mengedepankan seluruh rangkaian kegiatan English Pintar ini pada kualitas event,” tambahnya.

Pada Technical Meeting Selasa, 5 Februari 2008 lalu, peserta yang memastikan diri untuk tampil di EST antara lain perwakilan dari SDN 20, SD Gembala Baik, SD Karya Yosef, SMART Education and Student Services, Lembaga Kursus BALI, SDN 31, SD Muhammadiyah 1, SD Tunas Bangsa, SD Bruder Nusa Indah, dan SD St. Petrus.
Sedangkan peserta perwakilan SMP berasal dari MTsN 1, SMPN 11, SMPN 13, SMPN 10, SMPN 3, SMP St. Petrus, SMP Gembala Baik, SMP Bruder, ELI Course, SMP Budi Oetomo, dan SMP Al Azhar.

Sementara itu, untuk 2 rangkaian kegiatan lomba lainnya, yaitu English Speech Contest dan English Debating Contest, masih tersedia kapasitas untuk peserta. Sejauh ini, untuk kategori SMP, panitia telah menerima peserta dari SMPN 3, SMPN 10, SMPN 11, SMPN 13, MTsN 1, SMP Gembala Baik, SMP Santo Petrus, SMP Bruder, serta SMP Al Azhar. Sedangkan untuk kategori SMA, peserta yang telah mengirimkan utusan antara lain dari SMA Islamiyah, MAN 2, SMART Education and Student Services, SMAN 2, SMA Santo Paulus, SMAN 7, SMA N 3, SMAN 5, SMAN 1 Sungai Raya, SMAN 8, SMK LKIA, dan SMK Cinta Bumi Khatulistiwa. Panitia masih menerima pendaftaran peserta sampai dengan hari pelaksanaan technical meeting, yaitu hari Jumat, 8 Februari 2008.

Kendala kecil dialami oleh panitia event English Debating Contest. Dari 31 sekolah yang sudah dikirimi undangan lomba, hanya MAN 2, SMKN 3, SMAN 1, Lembaga Kursus Bali, SMAN 8, SMA Muhammadiyah 1, dan SMAN 3 yang sudah mengirimkan tim debat sekolah mereka. “Kami mengkhawatirkan adanya beberapa undangan yang ‘nyangkut’, tidak sampai ke kepala sekolah atau guru pembimbing Bahasa Inggris di sekolah-sekolah yang sudah kami undang. Selain itu, diperkirakan libur Imlek juga menjadi kendala guru pembina untuk mengumpulkan tim debat mereka,” jelas Elisa Yuzar, event manager English Debating Contest. “Panitia tetap berusaha untuk konfirmasi kembali ke sekolah-sekolah yang telah diundang apakah sekolah mereka akan mengirimkan tim debat atau tidak untuk English Pintar 2008 ini,” tambah mahasiswi bertubuh kecil ini. Kegiatan English Debating Contest juga telah disosialisasikan lewat Radio Volare pada talkshow Senin, 4 Februari 2008 lalu.

(bacajuga di: Borneo Tribune)

0 comment(s):